Ramadan Lebih Berkah, Fox Hotel Gorontalo Hadirkan Doorprize dengan Hadiah Istimewa

Avatar

KOMPARASI.ID Menyambut bulan suci Ramadan, Hotel Fox Gorontalo menghadirkan program doorprize bagi para tamu yang berbuka puasa bersama di hotel.

Program ini menjadi bentuk apresiasi kepada pengunjung yang memilih Hotel Fox Gorontalo sebagai tempat berkumpul dan menikmati momen kebersamaan selama Ramadan.

General Manager Hotel Fox Gorontalo, Rizky Korlean, menyampaikan bahwa doorprize ini menawarkan berbagai hadiah menarik, mulai dari voucher buka puasa, voucher kamar hotel, hingga perangkat elektronik sebagai hadiah utama.

“Kami punya tiga tahap doorprize. Setiap hari, ada 10 voucher bukber yang diundi. Setiap minggu, kami membagikan 2 voucher kamar. Dan di akhir periode bukber, ada hadiah utama yang akan kami undi,” jelas Rizky.

Hadiah yang ditawarkan cukup menggiurkan. Para tamu berkesempatan membawa pulang berbagai barang elektronik, seperti kulkas, TV 43 inci, mesin cuci, AC, hingga handphone.

Keterangan: Cabut Lot Doorprize di Fox Hotel Gorontalo
Keterangan: Cabut Lot Doorprize di Fox Hotel Gorontalo

Menariknya, setiap pengunjung yang telah mengumpulkan kupon sejak awal Ramadan tetap memiliki peluang memenangkan hadiah utama, meskipun tidak hadir saat pengundian akhir periode.

Menurut Rizky, Hotel Fox Gorontalo telah menganggarkan hampir Rp50 juta untuk hadiah doorprize Ramadan ini.

Program tersebut diharapkan dapat memberikan pengalaman yang lebih menyenangkan bagi para tamu yang berbuka puasa atau menginap di hotel selama Ramadan.

“Secara total, kami menganggarkan hampir Rp50 juta untuk hadiah Ramadan ini, termasuk voucher kamar dan bukber,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *