PDIP Resmi Umumkan Tiga Calon Kepala Daerah di Gorontalo

KOMPARASI.ID, Jakarta — Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) kembali menunjukkan taringnya di kancah politik lokal dengan mengumumkan tiga pasangan bakal calon kepala daerah di Provinsi Gorontalo.

Pengumuman ini menjadi bagian dari tahap kedua seleksi calon kepala daerah yang akan berlaga dalam Pilkada November mendatang.

Dalam pengumuman yang digelar di kantor DPP PDI-P di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/08/2024), partai yang dipimpin Megawati Soekarnoputri ini menyatakan dukungan resminya kepada tiga pasangan calon.

Mereka adalah Sofyan Puhi dan Tonny Yunus untuk Kabupaten Gorontalo, Dedy Hamzah dan Hardi Syam Mopangga untuk Kabupaten Boalemo, serta Ridwan Yasin dan Muksin Badar untuk Kabupaten Gorontalo Utara.

Baca Juga :  Sinyal Kemenangan Nelson-Kris, Dua Mantan Panglima ASN Jadi Motor Pemenangan

Sekretaris Jenderal PDI-P, Hasto Kristiyanto, dalam sambutannya menegaskan bahwa pada tahap kedua ini, PDI-P telah mengeluarkan surat keputusan untuk 169 daerah di seluruh Indonesia.

“Hari ini, Ketua Umum Megawati Soekarnoputri telah memutuskan dan mengumumkan 169 pasangan calon, terdiri dari enam calon untuk tingkat provinsi, 151 calon untuk tingkat kabupaten, dan 12 calon untuk tingkat kota,” kata Hasto dengan penuh keyakinan.

Baca Juga :  Ekonomi Biru di Panggung Debat Pilgub Gorontalo 2024: Arah Kebijakan Para Kandidat

Lebih lanjut, Hasto mengungkapkan bahwa para calon yang diusung ini telah melalui seleksi ketat dan diyakini mampu membawa perubahan positif bagi daerah masing-masing.

Para bakal calon kepala daerah ini dijadwalkan akan mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di wilayah masing-masing pada 27 Agustus mendatang.

Dengan pengumuman ini, PDI-P semakin menunjukkan keseriusannya dalam mempertahankan dominasinya di kancah politik nasional, khususnya di Pilkada serentak tahun ini.

l

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *